Produk Sudah Dimasukkan Trolley Belanja
OK

Fasilitas Ini Bisa Anda Nikmati Saat Berkunjung ke Rumah Tjong A Fie Medan

Diposkan: 29 Nov 2021 19:21:59 PM Dibaca: 272 kali


MOWIEE – Medan, Ibu Kota Sumatera Utara ini memang memiliki banyak sekali obyek wisata yang indah dan juga menarik untuk di eksplor. Di kota ini, Anda bisa menikmati keindahan alam yang tidak kalah jika dibandingkan dengan kota maupun negara-negara lain. Di Kota ini Anda bisa melakukan berbagai jenis wisata, salah satunya adalah melakukan wisata sejarah.

Melakukan wisata sejarah memang memiliki banyak sekali manfaat, salah satunya adalah untuk menumbuhkan kesadaran akan pentingnya melestarikan benda-benda peninggalan sejarah. Kita sebagai bangsa Indonesia tentu tidak boleh melupakan sejarah serta berbagai benda-benda maupun bangunan peninggalan sejarah yang tersebar di penjuru Nusantara.

Berwisata dengan berkunjung ke tempat yang mengandung nilai sejarah sebenarnya tidak kalah asik dan menyenangkan dibandingkan wisata lainnya. Bahkan, ada banyak ilmu dan pengetahuan tentang hal-hal baru yang bisa Anda dapatkan. Salah satu obyek wisata edukasi sejarah yang harus Anda kunjungi saat melakukan wisata di Medan adaah Rumah Tjong A Fie.

Lokasi Obyek wisata Rumah Tjong A Fie adalah dii Jl. Jend. Ahmad Yani No.105, Kesawan, Kecamatan Medan Bar., Kota Medan. Bangunan bersejarah ini menjadi salah satu ikon dari kota Medan yang sudah sangat terkenal khususnya di Pulau Sumatera.

Di tempat ini, Anda dapat melihat dan menikmati keindahan dan keunikan dari khas gaya arsitektur bangunannya. Rumah yang biasa disebut dengan mansion ini juga terbilang cukup luas. Dimana bangunannya melambangkan keberagaman masyarakat Medan yang telah ada sejak tahun 1800-an.

Tepatnya pada tahun 1860 – 1921 rumah ini ditempati oleh seorang saudagar kaya yang berasal dari Tiongkok yakni Tjong A Fie. Beliau adalah tokoh yang mempunyai kedekatan dengan sejumlah pejabat dan juga tokoh penting di Medan.

Baca Juga:  Tips Menjaga Supaya Badan Tetap Fit Saat dan Setelah Melakukan Liburan

Saat Anda berkunjung ke tempat ini, ada beberapa fasilitas yang bisa Anda manfaatkan, di antaranya:

Lahan Parkir

Saat berkunjung ke tempat ini, Anda tidak perlu khawatir dengan masalah parkir sebab rea parkir yang lumayan luas dan memadai sudah tersedia disana.

Warung atau Tempat Makan

Setelah Anda menghabiskan waktu untuk berkeliling serta mengagumi keindahan Rumah Tjong A Fie, tentu Anda akan merasa lapar dan juga haus. Tenang saja, sebab  bangunan bersejarah ini terletak di perkotaan, sehingga Anda bisa dengan mudah menemukan warung-warung penduduk lokal yang menyediakan berbagai makanan dan minuman dengan harga yang terjangkau.

Gazebo

Wisatawan yang datang bisa sejenak beristirahat dan duduk-duduk sambil menikmati semilir angin di gazebo yang sudah disediakan.

Penginapan atau Hotel

Bagi Anda yang sedang mencari tempat untuk bermalam, Anda bisa dengan mudah menemukan penginapan maupun hotel yang sesuai dengan budget serta kebutuhan Anda di sekitar area Rumah Tjong A Fie.

Hunting Foto di Rumah Tjong A Fie

Saat Anda berkunjung ke tempat ini, jangan lupa untuk membawa kamera, baik kamera handphone maupun kamera jenis lainnya. Sebab Anda pasti tidak mau melewatkan kesempatan untuk mengabadikan berbagai view menarik disini.

Apabila Anda ingin melakukan wisata di Kota Medan, Anda bisa memilih Mowiee (mobil wisata edukasi entrepreneurship) sebagai armada wisata yang akan menemani perjalanan Anda dan keluarga. Dengan mobil wisata ini, penumpang bisa berkelilling Kota Medan dengan Armada yang bersih dan nyaman. Yang paling menarik, wisatawan juga akan memperoleh motivasi dan edukasi dalam berwirausaha. Jika Anda tertarik untuk melakukan wisata bersama Mowiee, Anda dapat menghubungi kontak person kami!


Tags